Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2014

SELAMAT MAKAN!

INDAHNYA NEGERIKU (Buku SD Kurikulum 2013)

Ini buku tematik untuk kurikulum 2013 yang disusun dan diterbitkan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. Buku berjudul "Indahnya Negeriku" ini menjadi pegangan siswa kelas IV SD. Di dalamnya ada beberapa cerita tentang keindahan alam Indonesia termasuk keanekaragaman hewan dan tumbuhan. Salah satu di antaranya terdapat cerita dan foto-foto karya saya tentang Anggrek Indonesia yang semoga berguna.

Malam Minggu

Mungkin akibat hujan atau juga karena malam minggu. Sepertinya sih bukan karena bukan malam minggu, tapi murni karena hujan sehingga segelas susu yang baru saja saya habiskan malam ini tak sanggup menenangkan perut. Akhirnya melangkahlah saya keluar ditemani gerimis yang sialnya mendadak jadi besar ketika di tengah jalan.  Tepat di ujung jalan saya memesan martabak telur biasa dengan 2 telur. Saya memang suka sekali martabak telur, baik sebagai sebagai cemilan maupun lauk makan. Tapi malam ini satu buah martabak telur yang dipotong menjadi 12 bagian hanya menjadi cemilan. Iya, cemilan di malam minggu. Sudah, itu saja.

Kota yang Pucat Diguyur Abu Gunung Kelud

Kondisi 4 kota di Jateng dan DIY pada 15 Februari 2014 pasca letusan Gunung Kelud di Jawa Timur. Kota-kota ini memutih dan sebagian berwajah pucat akibat selimut abu vulkanik.