Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2012

Diary Terakhir : Jus sirsak untukmu. Mengapa kau gunakan uangku untuk membeli rokok ?.

Selamat malam. Waktu itu hampir lewat jam 9. Biasanya aku sudah tenang di kamar. Pria baik-baik memang tidak berkeliaran malam-malam. Tapi malam itu aku duduk di kursi panjang menghadap sebuah meja yang di atasnya ada beberapa gelas kosong. Cahaya tempat itu remang-remang. Apalagi sudah malam, jadi makin temaram. Selain aku ada juga beberapa orang wanita dan laki-laki yang duduk dan berdiri. Mereka juga menunggu sama seperti aku.  Sepasang laki-laki dan wanita yang kebetulan duduk semeja denganku tampak begitu akrab. Menurut dugaanku mereka pasangan yang baru saja jadian. Si wanita menggunakan kerudung hijau, sedang si laki-laki mengenakan jeans biru. Mereka duduk sangat intim, bercanda hingga beberapa kali kulihat si wanita tersipu.  Tak lama kemudian datang seorang laki-laki kekar, tidak kekar sekali sih, tapi lebih kekar dari saya (memang saya kekar ???!). Dia menggunakan celana sebatas lutut, lalu duduk dan langsung mengeluarkan BlackBerry. Tangannya sibuk di atas key

Kalimat-Kalimat Manis Lagu KAHITNA

KAHITNA, grup band idola saya dan juga kesayangan seluruh masyarakat Indonesia memang dikenal sebagai penembang lagu-lagu cinta terbaik di negeri ini. Saking terkenalnya orang bahkan sering meminjam judul lagu-lagu KAHITNA untuk menggambarkan kisah cinta mereka yang panjang dan kadang rumit. Daripada harus bertele-tele dan bercerita panjang lebar tentang cinta segitiga yang berakhir parah, orang lebih suka menggunakan istilah “Aku Dirimu Dirinya”. Atau daripada menceritakan dan mengungkit lagi luka karna cinta bertepuk sebelah tangan, orang lebih suka menyebutnya dengan “Cinta Sendiri”. Dan untuk menggambarkan jatuh cinta di saat yang tidak tepat, KAHITNA meminjamkan lagunya yang berjudul “Tentang Diriku” atau “Soulmate”. Kekuatan lagu-lagu KAHITNA bukan hanya terletak pada aransemen musik dan vokal nya yang rapi, melainkan pada pemilihan kata dan penyusunannya dalam bentuk syair yang PAS. Syair KAHITNA memang sering sangat puitis namun realistis. Sebaliknya beberapa lagu diisi

KETIKA MAHASISWA DAN KARTU BERTEMU DI LAPAK

Kemarin sore, usai menyudahi aktivitas, saya mampir ke sudut kampus di mana aktivitas mahasiswa di luar jam kuliah banyak dilakukan di situ. Di tempat itu terdapat beberapa ruang berukuran besar dan sedang yang masing-masing mempunyai kekhasan atribut dan aktivitas. Itulah sudut ruang kelompok studi mahasiswa. Ada ruangan untuk mahasiswa pecinta alam yang suka naik gunung, ada markas pecinta serangga, ular, hingga ruangan berdinding hijau muda menyerupai kamar wanita yang di dalamnya didominasi gambar dan foto bungga Anggrek. Beragam aktivitas berlangsung di sana. Mulai dari rapat mahasiswa, diskusi, bernyanyi dan bermain musik atau sekedar berbincang sambil menikmati sebotol teh Sosro menjelang pulang (sengaja disebut merek-nya karena ini adalah minuman yang populer di kampus ini). Bahkan kisah Cerita Cinta sering terlahir di sini. Tak hanya itu, sejak lama saya juga sudah tahu kalau ada aktivitas “pelampiasan” lain yang giat dilaksanakan oleh beberapa kelompok mahasiswa. Belaka

Tembang Yang Terlupakan

Ada yang menganggap tak apa mencurangi pasangan selagi ia tidak tahu. Beberapa dengan sadar atau tidak telah berpandangan “kekasih di kejauhan dapat digantikan oleh kekasih yang dekat”. Dan setelah merasa cukup, ketika harus mengakhiri cerita, rangkaian kata (yang kelihatan) bijak terucap : “maaf, aku tak mampu mendua”. Lalu seolah semuanya kembali wajar. Pernah ku menyimpan cinta, terlukis di lembar kisah Namun kau hilang tuk menjauh, pergi dan meninggalkan cerita Mendua aku tak mampu, mengikat cinta bersama denganmu Maaf jika kau terluka, saat aku memilih dirinya Ku sesali semua salahku, yang tak pernah meninggalkan dia Air mata kusimpan di sana, jika ku ingat tentang dirimu Mendua aku tak mampu, mengikat cinta bersama denganmu Maaf jika kau terluka, saat aku memilih dirinya Tak Mampu Mendua adalah lagu kesukaan saya dari dulu. Sejak 8 tahun lalu mengenal lagu itu, saya masih berkhayal menyaksikan KAHITNA membawakan ini.  (tiba-tiba hujan turun seben

26 TAHUN KAHITNA. Cerita soulmateKAHITNA 3 (Jakarta)

Banyak alasan yang dimiliki orang untuk membuat mereka memilih idolanya. Bisa karena karya sang idola yang memenuhi selera dirinya. Bisa karena alasan historis, kedekatan emosi ataupun sekedar mengikuti arus. Tapi yang jelas bagi seorang penggemar sosok idola bisa membawa banyak “perubahan”. Yang sebelumnya “kalem” menjadi “cerewet”. Yang awalnya anti facebook kini jadi aktivis twitter. Yang awalnya memandang semua artis pasti jaga image dan jaga jarak dengan penggemar menjadi berubah. Dan yang tadinya sukar berteman dengan “orang asing” justru menjadikannya seolah keluarga baru. “ Bicara tentang KAHITNA sepertinya tidak akan pernah ada habis-habisnya. Menurut saya KAHITNA mempunyai daya tarik yang luar biasa, baik untuk saya ataupun untuk banyak orang. Orang mungkin bertanya-tanya kepada saya kenapa saya begitu cinta kepada KAHITNA. Rasa cinta saya kepada KAHITNA tidak dengan begitu saja hadir…tentu ada hal-hal yang membuat saya jatuh cinta kepada KAHITNA. Rasa suka saya ada karen

GALERIA : Lansekap

Saat sedang berjalan, atau tengah melakukan perjalanan, ke manapun dan biasanya sendiri (harus disebutkan ya ??!), mengamati sekeliling adalah kegemaran saya. Jika sedang berada di keramaian mengamati sosialita menjadi hal yang menarik. Jika di dalam bis saya selalu tak ingin menutup tirai kaca. Mengintip ke luar untuk menyaksikan yang terlewati menjadi keberuntungan tersendiri. Dan saat melintas alam, merenungi keindahannya menjadi keharusan yang tak boleh dilewatkan.  Foto-foto ini adalah sebagian kecil dari rekaman-rekaman mata yang dibekukan oleh lensa kamera selama perjalanan ke manapun, kapanpun dan dengan siapapun yang sempat saya lewati. Bukan foto yang bagus tapi setidaknya saya menyenangi foto-foto ini. Dan jika teman-teman juga menyenangi yang manapun, bolehlah bantu saya untuk menentukan manakah yang terbaik menurut selera teman-teman.  Saya percaya tidak ada yang lebih indah dibanding menyaksikan langsung lewat lensa dan retina mata. Namun lensa kamera bisa memb

AKU PUNYA HATI

Saat roda itu menyentuh aspal panjang, badanku terguncang. Tapi itu sudah biasa. Yang tak biasa adalah aku harus menyadari kalau burung besi ini sudah sampai mengantarkanku tiba di kotamu. Selamat siang. Hampir saja aku tak jadi berangkat. Meski rencana sudah disiapkan sejak 2 pekan sebelumnya, tapi kejadian kemarin membuatku berfikir ulang. Dan semua tak penting lagi. Aku sudah sampai di sini. Toh tak akan ada ruginya. Sejak awal memutuskan ke sini alasanku adalah menyaksikan KAHITNA. Jadi sejak 2 pekan lalu semua sudah kurencanakan. Termasuk mengambil cuti. Lagi-lagi cuti. Booking tiket konser sampai rencana menginap di mana pun sudah kuminta bantuan pada teman-teman ku di sana. Pintu pesawat terbuka. Langit cerah meski udaranya bikin gerah. Dua langkah pertama kakiku menjejak tangga turun berjalan normal. Tapi tidak dengan langkah-langkah berikutnya . Kakiku antara mantap melangkah tapi juga berat untuk maju. Kenapa ?.  Tak ada yang kebetulan. Karena sudah sejak lama aku tahu

Maaf, Pria Baik-Baik Tidak Pakai Parfum

Sore ini, 11 April 2012, baru saja beberapa menit sebelum kalimat pertama ini ditulis, saya baru saya dikejutkan oleh sebuah ketukan di pintu kamar saya. Suara perempuan. Duh !. Dari ini saja perasaan saya sudah tak enak. Sebagai Pria Baik-Baik saya menolak tamu wanita yang datang mengunjungi kamar saya, tentu saja kecuali Ibu dan saudara saya. Tapi bukan itu saja yang jadi pikiran. Bagaimana bisa ada wanita masuk sampai menuju kamar saya ??. Kalau dia seorang fans tentu tak mungkin. (Maksudnya tak mungkin saya punya fans). Dengan tanda tanya saya beranjak membuka pintu. Dan kekhawatiran saya terbukti. Malah semakin kaget karena ada 2 orang wanita di muka pintu saya. Keduanya membawa tas. Dan tanpa tunggu waktu lama salah satunya langsung membuka percakapan. “Maaf mas, bisa ganggu sebentar. Jangan takut, kami hanya ingin menawarkan produk”. Jangan takut ??. Rupanya wanita-wanita itu sadar diri kalau mereka sudah masuk rumah orang tanpa izin dan basa-basi. Saya tidak takut, tap

Ini Anggrek ku, Anggrek mu, ANGGREK INDONESIA. (satu)

Anggrek Indonesia memang cantik Parah. Tapi sayang nasib  dan popularitasnya di kalangan anak muda Indonesia juga Parah. Bagi saya Pemuda Indonesia WAJIB Kenal Anggrek Indonesia. Tak cukup malah, Pemuda Indonesia HARUS Cinta Anggrek Indonesia. Mari kita kenali Anggrek Indonesia lebih dalam. Berikut ini adalah sebagian kecil dari 3000-4000 spesies Anggrek yang dimiliki alam Indonesia. Seluruh foto dalam tulisan ini merupakan karya saya sendiri, dan mungkin nanti akan saya tampilkan karya teman-teman BiOSC UGM yang telah 4 tahun bersama menjelajahi beberapa kawasan alam Yogyakarta. Dan anggrek-anggrek ini tidak hanya dijumpai di alam Yogyakarta. Oleh karena itu kenalilah siapa tahu dia bersembunyi dengan cantik di sekitarmu. Untuk membantu memahami, nama Anggrek disini ditulis beserta nama author -nya. Author adalah peneliti atau orang yang pertama kali berhasil menemukan, mendeskripsikan dan memberi nama dengan benar sesuai Kode Internasional Botani untuk anggrek tersebut